Panduan Urutan Acara Renungan dan Ulang Janji
URUTAN ACARA RENUNGAN DAN ULANG JANJI HARI PRAMUKA
A. ACARA PENDAHULUAN
- Peserta sudah berkumpul di tempat yang telah ditentukan membentuk lingkaran persaudaraan, dengan pusat pandangan obor / pelita abadi lambang semangat menyala dalam mencapai cita-cita mulia.
- Pembina upacara tiba menempatkan di lingkaran upacara
- Penghormatan dipimpin pemimpin upacara
B. ACARA INTI
- Pembina upacara menempatkan diri (maju tiga langkah)
- Penyalaan obor dan pengucapan Dasadarma Pramuka
- Hymne Satyadarma Pramuka
- Bendera Merah Putih memasuki tempat upacara penghormatan dipimpin oleh pemimpin upacara
- Pembacaan Renungan Hari Pramuka ke- .... oleh petugas
- Pembacaan ulang janji dipimpin pembina upacara
- Menyanyikan lagu Bagimu Negeri
- Bendera Merah Putih meninggalkan tempat upacara, penghormatan dipimpin oleh pemimpin upacara
- Pembacaan doa oleh petugas
- Menyanyikan lagu Syukur
C. ACARA PENUTUP
- Penghormatan dipimpin oleh pemimpin upacara.
- Pembina meninggalkan tempat upacara, sambil berjabat tangan dengan peserta upacara, diikuti peserta lainnya.
- Upacara selesai.
No comments:
Post a Comment